OSIS SMAN I KOMODO GELAR LOMBA KARIKATUR
OSIS SMAN 1 Komodo gelar lomba karikatur. Penulis: Yuliana Tati Haryatin,S.Pd OSIS SMAN 1 Komodo tak pernah kehabisan ide dalam mengasah kreativitas para anggotanya (siswa/i SMAN 1 Komodo). Dua bulan yang lalu mereka sukses menginisiasi pergelaran festival Seni dan UMKN yang dihadiri dan dibuka secara resmi oleh Kepala Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga kabupaten Manggarai Barat. Saat itu berbagai kreativitas siswa ditampilkan seperti live musik band SMAN 1 Komodo, drumband, puisi, pidato, ACC, tarian tradisional, dance pop, UMKM,dll. Kali ini dalam rangka memeriahkan dan mengisi HUT Kemerdekaan RI yang ke -78, OSIS SMAN 1 Komodo kembali menyelenggarakan berbagai kegiatan di tingkat sekolah, baik yang bersifat hiburan maupun yang mengasah kreativitas para murid. Salah satu yang menarik perhatian saya adalah lomba membuat karikatur dan mempresentasikannya secara terbuka dihadapan peserta dan dewan juri. Kebetulan dal...